Sunday, April 25, 2010

CO, Racun Tertua di Sejarah


Mungkin anda pernah membaca berita tentang pasangan yang ditemukan mati lemas di mobil atau semacamnya. Besar kemungkinan penyebab kematiannya adalah CO.

Karbon Monoksida (CO) adalah racun tertua dalam sejarah manusia. Sejak dikenal cara membuat api, manusia senantiasa terancam oleh asap yang mengandung CO.

Monday, April 19, 2010

Kutu Rambut, Anda Harus Tahu


Anda menemukan bintik putih, kecil ,bergerak-gerak di kepala Anda. Lalu Anda mengambilnya dan ternyata anda menemukan kutu rambut!

Memang rambut Anda berkutu kelihatan jorok, tapi biasanya tidak berbahaya. Ikuti terus tulisan saya untuk menemukan informasi mengenai kutu rambut (pediculus humanus capitis).

Sunday, April 18, 2010

Minum Air Dengan Perut Kosong

Di Jepang sedang populer cara minum air segera setelah bangun tidur setiap pagi. Katanya, cara ini sudah dibuktikan dengan berbagai macam tes. Dipercaya cara ini dapat menyembuhkan atau mencegah penyakit-penyakit ini:

Nyeri kepala, nyeri tubuh, penyakit jantung, penyakit sendi, jantung berdebar, epilepsi, obesitas, asthma, TBC, meningitis, penyakit ginjal, muntah-muntah, maag, diare, diabetes, konstipasi, penyakit mata, kanker rahim, gangguan menstruasi, penyakit THT.

Friday, April 16, 2010

Berapa Banyak Jumlah Kafein yang Aman Setiap Hari?

Banyak orang bilang,"Jangan kebanyakan ngopi. Nggak baik!". Jadi, berapa maksimal kafein yang boleh kita konsumsi setiap hari?

Kita sering mengonsumsi kafein dalam bentuk kopi, teh, dan minuman energi untuk meningkatkan daya pikir dan mood. Biasanya kita minum kopi di pagi hari untuk melawan ngantuk. Bahkan ada orang yang tidak bisa memulai kegiatannya sebelum meminum secangkir kopi hangat.

Kita dianjurkan untuk mengonsumsi kurang dari 300 mg kafein per hari. Ini merupakan jumlah kafein yang didapat dari tiga cangkir kopi. Perempuan yang sedang atau mau hamil disarankan mengurangi jumlah kafein atau tidak mengonsumsi sama sekali.

Thursday, April 15, 2010

Kafein dan Keuntungannya


Kita sering melihat bapak-bapak baca koran sambil ngopi di pagi hari, biar nggak ngantuk katanya. Kita sudah tahu bahwa kafein mempunyai efek mengurangi rasa kantuk dan meningkatkan konsentrasi. Kafein adalah stimulan yang paling banyak digunakan di dunia, apakah anda tahu? Bagaimana cara kerja kafein? Kafein mungkin terasa familiar bagi kita, tapi banyak yang belum anda tahu mengenai kafein.